Seblak Jeddar Ngangeni Rasa Pedas yang Menggoda dengan Beragam varian dan Cabang Baru.docx

 

Cangkringmalang, 21 Desember 2024 – Seblak makanan yang telah menjadi trend kuliner digemari banyak kalangan. Salah satu pedagang seblak yang sudah merasakan lonjakan popukaritas adalah Yuli, seorang pedagang seblak yang berjualan sejak 3 tahun lebih.

“Berawal dari iseng-iseng untuk mengisi kesibukan kok akhirnya bisa diterima anak muda, ibu-ibu hingga bapak-bapak sampai keterusan, awalnya di Malang terus saya bawa sini akhirnya alhamdulillah bisa diterima’’, Ujar Yuli. Hingga sampai saat ini membuka cabang di Malang 2, Carat, Bangil, Wage, Gondang legi, Gunung gansir dan masih mencari tempat yang tepat di Pasuruan. “Rencana mau jualan keliling tapi nunggu karena musim hujan dan takutnya banjir, Jadi nunggu musim kemarau”, Ujar Yuli.

Seblak Jeddar Ngangeni menawarkan berbagai pilihan menu seblak yang dapat memuaskan selera. Diantaranya, seblak jeddar premium, special, balacan, seafood, dan seafood special. Saat ini ada menu baru yaitu cwie mie original dan cwie mie balacan. “Ini mau ada mie bakar juga kita bisa bertanding soal rasa, dan mungkin tampilannya kita tambah toping-toping”, Ujar Yuli.

Seblak Jeddar Ngangeni telah membuktikan sebagau tempat makan yang tidak hanya menawarkan rasa pedas menggugah, tetapi juga inovasi dalam menyajikan varian seblak yang terus berkembang. Dengan semakin banyak cabang yang dibuka, kini para pecinta seblak dapat menikmati sajian pedas ini dengan mudah yang tidak hanya via offline tetapi juga bisa via online. Seblak Jeddar Ngangeni siap terus menggoyang lidah para penggemar kuliner pedas.

-sherly


Komentar

Postingan populer dari blog ini

YANG KLASIK KINI ASIK : MENIKMATI SECANGKIR KOPI DITEMANI DENGAN KERETA YANG MELINTAS

Jayandaru Open 2024 siap memupuk jiwa kompetisi warga sidoarjo

Mixue Hadirkan Promo Natal dan Tahun Baru, Tersedia Menu Limited Edition dan Hadiah Keychain